H&M

Tempo hari, saat zoom hari Rabu kemarin tepatnya, kami guru-guru diminta untuk membandingkan hasil pekerjaan dua orang diantara kami. Hal yang dibandingkan adalah video pembelajaran yang kedua teman saya telah buat. Mr. H dan Mr. M sama-sama membuat video pembelajaran sesuai dengan bidang mereka. Yang satu Matematika, sementara yang lainnya Bahasa Inggris.

Hasil video mereka punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Namun kalau diminta untuk memilih, saya lebih memilih video pembelajaran Bahasa Inggris. Bukan karena saya lebih suka Bahasa Inggris dan kurang menyukai Matematika (meskipun itu benar 😂), tetapi karena penjelasan yang lebih mudah dimengerti, yang bisa jadi karena materinya pembelajarannya sendiri yang sederhana dan elementary. Disamping itu, pembawaan Mr. M yang ceria membuat video menjadi enak ditonton, terlebih lagi ada sesi saat Mr. M mengajak para penonton videonya untuk mengulangi ekspresi-ekspresi yang diajarkannya, menurut saya sangat interaktif dan cocok sekali untuk penonton atau learner tingkat awal. Pembawaan yang ceria dan materi yang ringan membuat saya lebih memilih video buatan Mr. M. Sekali lagi, bukan karena buatan Mr. H kurang menarik ya.

Mungkin untuk saran, akan lebih baik bila, seirama dengan keceriaan ekspresi Mr. M, background saat pengambilan video bisa dibuat ceria juga, tidak hanya berlatar belakang putih. Satu lagi, untuk musik pengiring video juga bisa diperbaiki, volume dapat diatur lebih baik sehingga penjelasan dapat terdengar lebih jelas. Mungkin itu saja sih saran saya. Overall, video buatan kedua teman saya ini sama-sama menarik dan pastinya akan sangat berguna untuk pembelajaran siswa.

Comments

  1. mungkin dengan melihat video mr. H nanti jadi suka matematika mas hehehehe

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Temu Kangen

Ganti Fokus Yuk

Listen to Your Heart